Download PDFOpen PDF in browser
EN
The title and the abstract of this preprint are also available
in English

Analisa Keekonomian Sistem Dengan Optimalisasi Pembangkit EBT Dan Pertimbangan Biaya Eksternalitas

EasyChair Preprint 4130

6 pagesDate: September 3, 2020

Abstract

Perencanaan pembangunan ketenagalistrikan dihadapkan pada beberapa target dalam kebijakan seperti peningkatan Energi Baru dan Terbarukan (EBT), pengurangan emisi Gas Rumah Kaca (GRK) serta komitmen kelestarian lingkungan dengan tetap mempertimbangkan prinsip keekonomian. Pemanfaatan EBT masih belum optimal, salah satu kendalanya adalah belum mampu bersaing secara keekonomian dengan pembangkit berbahan bakar fosil. Hal ini yang mendasari perlunya analisa biaya eksternalitas sebagai kompensasi atas dampak pemanfaatan energi fosil terhadap kesehatan masyarakat dan lingkungan, komponen yang dipakai dalam menghitung biaya eksternalitas adalah besaran kandungan SO2 dan Nox yang dilepaskan selama pembangkit berbahan bakar fosil beroperasi. Dalam penelitian ini, penulis akan menggunakan sebuah model perhitungan berdasarkan optimasi biaya terkecil (Least-Cost Optimization) bernama Balmorel untuk memodelkan alternatif optimal pemenuhan kebutuhan listrik serta komparasi biaya investasi pada beberapa skenario pencapaian target, diantaranya target prosentase pemanfaatan EBT dalam Perpres Rencana Umum Energi Nasional (RUEN), Komitmen pengurangan emisi GRK, dan skenario apabila diberlakukan biaya eksternalitas pada pemanfaatan bahan bakar fosil. Berdasarkan hasil perhitungan, penerapan biaya eksternalitas akan menghasilkan prosentase pemanfaatan EBT paling tinggi sebesar 60% dengan besaran tarif listrik sebesar 7,25 US sen/kWh, melampaui target pemanfaatan EBT dalam RUEN sebesar 40,6% pada tahun 2040, serta mampu memenuhi komitmen pengurangan emisi GRK Nationally Determined Contribution (NDC) pada tahun 2030 dengan emisi sebesar 214 juta Ton CO2 (60,1% lebih rendah dari target NDC CM1 dan 58% lebih rendah dari CM2).

Kata kunci: Perencanaan Pembangkit, Biaya Eksternalitas, Least-Cost Optimization, Balmorel Model, Energi Baru dan Terbarukan

Keyphrases: Balmorel Model, Externality Cost, Least Cost Optimization, Power Plant Planning, renewable energy

BibTeX entry
BibTeX does not have the right entry for preprints. This is a hack for producing the correct reference:
@booklet{EasyChair:4130,
  author    = {Sadmoko H Pambudi},
  title     = {Economic Analysis of the System by Optimizing RE Generators and Externality Cost Considerations},
  howpublished = {EasyChair Preprint 4130},
  year      = {EasyChair, 2020}}
Download PDFOpen PDF in browser